Income Statementmerupakan laporan utama akuntansi yang mengukur kinerja bisnis, bagaimana pendapatan melebihi dari biaya yang dikeluarkan selama suatu periode akuntansi. Secara umum pendapatan dikurangi biaya ini disebut sebagai profit, secara akuntansi lebih tepat disebut net income atau net earning .

Struktur dalam income statement adalah

  1. Heading
    Pada heading ini akan berisi:
    – Nama perusahaan atau nama entitas
    – Judul laporan yaitu income statement
    – Periode akuntansi yang dilaporkan
    – Ukuran keuangan yang digunakan misalnya dalam rupiah atau jutaan rupiah
    Kalau pada balance sheet, pelaporan mengacu kepada suatu hari tertentu, maka pada income statement ini waktu pelaporan mengacu kepada suatu periode tertentu yang ditentukan dari tanggal mulai dan tanggal berakhir.
      
  2. Revenues
    Perusahaan mendapatkan pendapatan dari penjualan produk atau jasa yang dijual. Pendapatan ini meliputi semua penjualan baik yang sudah dibayar oleh pelanggan atau yang belum dibayar pelanggannya.
    Perusahaan yang menjual kepada perusahaan lain biasanya mengirim dahulu barangnya, melakukan penagihan kemudian baru mendapat uangnya.
    Perusahaan retail biasanya menjual barang kepada konsumen dan langsung mendapat kasnya.
    Kedua perusahaan ini sama-sama mencatatkan penjualan ke dalam katagori revenues.
     
  3. Expenses
    Pada expenses ini akan disajikan semua biaya yang terjadi pada periode akuntansi tersebut. Secara umum expenses ini merupakan biaya yang terjadi untuk dapat menghasilkan barang atau jasa yang dijual kepada pelanggan. Expenses ini biasanya merupakan bahan baku yang terjual, biaya operasional perusahaan, biaya pegawai, pajak dan lain-lain.
  4. Net Income
    Net Income ini merupakan hasil selisih dari Revenues-Expenses. JIka revenues melebihi expenses maka disebut net income, jika expenses melebihi revenues maka disebut net loss.

Net Income ini kemudian akan dilaporkan ke Balance Sheet sebagai Retained Earnings.

Pada bagian bawah/footnotes biasa juga ditambahkan notes atau catatan-catatan terkait laporan ini. Catatan-catatan ini merupakan catatan-catatan untuk melihat kinerja keuangan secara menyeluruh.

Pada perusahaan dagang biasanya memiliki laporan rugi laba seperti berikut ini:
+ Net Sales
– Cost of Good Sold atau COGS
=Gross Profit

Operating expense:
+ Operational
+ Marketing
= Total Operating Expense

Operating Income = Gross Profit – Total Operating Expense

+ Other Income and Expense

Income before Tax = Operating Income +  Other Income and Expense

– Income Tax

Net Income = Income before Tax – Income Tax .

Laporan yang baik akan dibandingkan dengan data 1 atau 2 tahun periode sebelumnya untuk bisa melihat trend profitabilitas perusahaan.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Income Statement
× Ada yang dapat saya bantu ? Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday