Dalam kehidupan ini setiap manusia memiliki kebutuhan. Pada pelajaran ekonomi kita mengenal kebutuhan dasar yaitu sandang pangan dan papan. Kebutuhan sekunder mungkin melakukan perjalanan wisata, kemudian kebutuhan tertier mungkin terkait kemewahan. Ada juga kebutuhan mengenai keamanan, kenyamanan, kerapian, jaminan kesehatan, jaminan hari tua dan lain-lain.

Meskipun demikan ada suatu hal yang bagi sebagian besar orang kemewahan dan bagi sebagian orang kebutuhan. Mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) misalnya bagi sebagian orang itu merupakan kebutuhan dasar dan sebagian merupakan barang mewah.
Mobil mewahpun bagi perorangan merupakan kemewahan tetapi bagi perusahaan mungkin biasa untuk menunjukkan profesionalitasnya.

Secara umum manusia memiliki kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan menyangkut hal-hal yang penting yang harus ada, keinginan merupakan hal-hal tambahan yang sangat ingin dinikmati. Kebutuhan merupakan hal-hal yang dianggap harus dipenuhi. Keinginan banyak dipengaruhi oleh lifestyle dari lingkungannya.

Dalam ekonomi, kebutuhan-kebutuhan dasar dapat dipenuhi dengan barang-barang komoditas.  Kita membeli beras, gula, bawang dan lain-lain tidak perlu menyebut merk. Untuk kebutuhan di tingkat yang lebih tinggi orang sudah mulai memilih merk, misalnya sabun, shampo, handphone, komputer dan seterusnya.

Keinginan juga erat kaitannya dengan pemilihan brand atau merek yang dipilih. Karena itu pemegang merk berusaha mengasosiasikan mereknya dengan suatu gambaran tertentu misalnya kemewahan. Gambaran tertentu misalnya kemewahan ini pasti menyasar orang-orang yang senang dengan kemewahan.

Itulah sebabnya dalam industri mobil, ada mobil yang menonjolkan harga terjangkau, ada mobil yang menonjolkan kemewahan dan ada juga mobil yang menonjolkan keamanan. Orang yang cenderung berpikir ekonomis akan membeli mobil yang harganya terjangkau, orang yang ingin terlihat wah di mata teman-temannya akan membeli mobil mewah, orang yang peduli mengenai keamanan berkendara akan memilih mobil yang sangat menekankan keamanan.

Dalam pemasaran memang kita harus jeli mencari celah pasar di mana kita bisa masuk lebih leluasa, jangan ikut-ikutan masuk ke pasar yang ramai supaya jangan terjadi perang harga. Permainan penonjolan dalam ketiga merk mobil di atas merupakan kejelian pemasar untuk mencari pasar yang berbeda-beda sehingga tidak terjadi perang harga.

Dalam pemasaran, kita harus mengerti mana hal-hal yang menyangkut kebutuhan dan mana hal-hal yang menyangkut keinginan. Pendekatan pemasaran dengan kebutuhan tentu berbeda dengan pendekatan keinginan.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Kebutuhan dan keinginan pelanggan
× Ada yang dapat saya bantu ? Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday