Pengertian cost structure atau struktur biaya adalah biaya-biaya yang dikeluarkan dalam menjalankan model bisnis tertentu.  Pada waktu kita mengembangkan produk, memasarkan produk, menjaga hubungan dengan pelanggan maupun layanan purna jual tentu membutuhkan biaya. Biaya-biaya dapat dihitung dengan mudah pada saat kita belajar mengenai Key Resources, Key Activities dan Key Parnerships.

Biaya secara umum meliputi fixed cost dan variable cost. Kita memahami fixed sebagai biaya yang tetap tanpa melihat berapa produk yang dikasilkan. Sebagai contoh dari fixed cost adalah biaya sewa gedung, gaji karyawan tetap dan sebagainya.
Sedangkan variable cost adalah biaya yang berubah sesuai dengan perubahan jumlah unit produk yang dihasilkan. Contoh untuk variable cost adalah bahan baku di mana biaya baku semakin besar sesuai dengan kenaikan jumlah produk yang dihasilkan.

Pada cost structure ini perusahaan harus memahami struktur biaya dalam menjalankan model bisnisnya. Secara umum perusahaan harus sedapat mungkin mengurangi biaya perusahaan. Tetapi ada model bisnis yang sensitif terhadap biaya tetapi ada yang tidak. Model bisnis yang menekankan harga murah tentu sangat memperhatikan biaya. Model bisnis yang mengutamakan kenyamanan akan lebih menekankan pengalaman pengguna dibandingkan bagaimana cara mengurangi biaya. 

Cost structure untuk aplikasi bisnis ERP adalah

  1. Human Resources
    Di sini perusahaan perlu mengeluarkan biaya terutama untuk melakukan pengembangan aplikasi, implementasi aplikasi dan pemeliharaan aplikasi.
      
  2. Cloud server
    Di sini perusahaan akan mengeluarkan biaya untuk cloud server yang digunakan pelanggan-pelanggannya.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Pengertian cost structure
× Ada yang dapat saya bantu ? Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday